Posts

Showing posts from April, 2015

Sebuah Rasa Bernama 'Takut'

Mungkin terlambat aku membaca karya Djenar Maesa Ayu (entah benar atau tidak caraku menulis namanya). Nayla, judulnya. Bercerita tentang realita yang mungkin terjadi di tengah-tengah kita yang memilih diam, pura-pura tidak tahu, pura-pura lupa, atau bahkan (mungkin) benar-benar tidak tahu. Tentang kehidupan yang tidak selamanya berjalan sesuai kerakusan kehendak manusia. Tentang kehidupan yang sesungguhnya keras, jika saja kita mau membuka mata, terlebih hati. Tentang kehidupan yang selama ini dikesampingkan, dipinggirkan, bahkan dianggap tidak ada. Karena begitu buruknya, begitu hinanya. Kamu harus membacanya dari awal sampai akhir, sekuat tenaga menekan rasa penasaran pada ending yang ditungkan Djenar. Rasa penasaran ini, apa hanya aku yang merasakannya atau kamu juga? Entah. Bagiku seperti itu. Alurnya melompat cepat. Otakmu dipaksa merangkai sendiri kisah yang dituliskannya. Atau lagi-lagi aku sendiri yang merasakannya? Ya, ini hanya opini saja. Tapi anehnya, aku suk